
IBC, MEDAN – Telah terjadi Kebakaran yang membakar salah satu ruko yang menjual bahan bangunan di Jalan Raya No. 77 Pasar IV Marelan, Medan, Senin (10/6/2019) sekira pukul 05:30 WIB.
Awal mula kejadian diketahui oleh istri korban Sariati (34) seorang ibu Rumah Tangga, ia terbangun dan saat keluar dari kamar yang terletak di lantai dua dirinya terkejut melihat banyak asap yang keluar dari lantai satu, dan langsung membangunkan suaminya Sofyan (35) untuk menyelamatkan diri.
Saat mereka berupaya keluar dari lantai dua menuju lantai satu keadan tidak memungkinkan akibat banyaknya asap dan akhirnya mereka memilih untuk naik ke lantai 3 dan menyebrang ke rumah tetangganya untuk menyelamatkan diri, setelah itu korban langsung menghubungi petugas pemadam kebakaran.
Beberapa menit kemudian pemadam kebakaran pun datang dan ada sekitar 5 unit mobil pemadam kebakaran yang berusaha memadamkan api tersebut.
Tidak ada korban jiwa dan belum diketahui apa penyebab kebakaran tersebut serta kerugian yang di derita korban.
Penulis : Rj. Samosir
Editor : YES
Berita ini telah tayang di Situs Berita INDONESIA BERITA