Iklan

Iklan

,

Menu Utama

Iklan

Momentum Hari Jadi Sulsel, Wabup Sinjai Hadiri dan Tinjau GPM di Masjid Agung

, Senin, Oktober 13, 2025 WIB Last Updated 2025-10-13T04:01:49Z
Foto / Gerakan Pangan Murah yang digelar oleh Dinas Ketahanan Pangan Sinjai di Halaman Masjid Agung Nujumul Itiihat Cakkempong Sinjai.


KABARSINJAI.COM– Wakil Bupati (Wabup) Sinjai, Andi Mahyanto Mazda meninjau pelaksanaan Gerakan Pangan Murah (GPM) yang dipusatkandi Halaman Masjid Agung Nujumul Ittihat Cakkempong Sinjai, Senin (13/10/2025).


Gerakan pangan murah ini serentak digelar di seluruh kabupaten/kota di Sulawesi Selatan i(Sulsel).


Selain dalam rangka menyambut Hari Jadi ke-356 Provinsi Sulsel. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Sinjai ini juga bertujuan untuk menjaga stabilitas pasokan dan harga bahan pokok.


Dari pantauan dilokasi, kegiatan ini ramai dikunjungi warga untuk mendapatkan berbagai kebutuhan pangan dengan harga terjangkau seperti beras, telur, minyak goreng, sayur mayur, hingga kebutuhan rumah tangga lainnya.


Pada kesempatan itu,  Wakil Bupati Sinjai juga mengikuti pembukaan resmi GPM secara virtual yang dipimpin langsung oleh Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman.


“Saya mengucapkan selamat Hari Jadi Provinsi Sulawesi Selatan yang ke-356. GPM yang digelar serentak di seluruh daerah di Sulsel, termasuk di Sinjai sangat membantu masyarakat dalam menjaga stabilitas harga dan ketahanan pangan. Harga yang ditawarkan pun lebih murah dari harga pasar,” ujar Wabup.


Dengan adanya GPM ini, ia berharap masyarakat dapat lebih mudah memperoleh bahan pangan dengan harga terjangkau sekaligus menjaga ketahanan pangan di daerah

.

Sementara itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Sinjai, Andi Himawan  menyampaikan bahwa antusiasme masyarakat cukup tinggi. Sejak pagi, ratusan warga telah memadati area GPM untuk berbelanja bahan kebutuhan sehari-hari.


“Kami terus berupaya memastikan ketersediaan pangan di Sinjai tetap aman dan harga terkendali,” tuturnya. (**)

Iklan