![]() |
Foto / Bupati Sinjai, Hj. Ratnawati Arif saat menghadiri Rakorda Pembemtukan Koperasi Desa Merah Putih, Sabtu (26/04/2025) di Four Points Hotel Sheraton Makssar |
Hal iti disampaikan usai menghadiri rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) terkait Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih Tingkat Sulawesi Selatan (Sulsel), Sabtu (26/04/2025) di Four Points Hotel-Sheraton, Kota Makassar.
“Kami di Kabupaten Sinjai tentunya sangat mendukung pembentukan Koperasi Desa Merah Putih ini," Tegasnya.
Menurutnya pembentukan koperasi desa ini merupakan langkah strategis yang sejalan dengan upaya untuk mendorong pemerataan ekonomi dan mengentaskan kemiskinan melalui pembangunan berbasis desa.
"Kami yakin, dengan memperkuat ekonomi di tingkat desa, kesejahteraan masyarakat akan meningkat secara berkelanjutan." Jelasnya.
Dalam rakorda tersebut dihadiri Menteri Koperasi dan UKM, Budi Arie Setiadi. Selain itu hadir pula Wakil Gubernur Sulsel, Hj. Fatmawati Rusdi.
Selain juha dihadiri 2.255 Kepala Desa dan 189 Pimpinan Organisasi Desa se-Provinsi Sulawesi Selatan, serta para Bupati dari seluruh wilayah Sulsel.
Dengan rakorda ini menandai komitmen kuat dalam membangun ekonomi desa yang lebih mandiri dan berdaya saing. (**)